KOTAMOBAGU, TAGAR-NEWS.COM – Vaksinasi Massal 20 Tahun Bakti Untuk Negeri Akabri 2001, yang dilaksanakan Polres Kotamobagu dan Kodim 1303/Bolmong, mencapai angka 1.171 vaksin.
Pelaksanaan vaksinasi massal yang dimulai pukul 08.00 pagi hingga 20.00 wita malam, melibatkan vaksinator dari Polres Kotamobagu, Kodim 1303/BM dan Dinas kesehatan kota kotamobagu.
Antusias masyarakat dalam pelaksanaan vaksinasi di Mapolres kotamobagu cukup tinggi, peserta vaksin yang berpartisipasi mulai dari anak 12 tahun, remaja, orang dewasa dan lansia.
Kegiatan vaksinasi massal Bakti Untuk Negeri Akabri 2001 menyuguhkan juga hiburan berupa live musik dan Doorprize, sajian yang disuguhkan ini guna menghibur warga masyarakat saat mengantri menunggu giliran di vaksin.
Kapolres Kotamobagu AKBP Irham Halid SIK, kepada awak media diruang kerjanya, 14 Desember 2021 malam, mengatakan vaksinasi massal ini melibatkan Polres kotamobagu dan Kodim 1303 Bolmong, dengan tema “20 Tahun Bakti Untuk Negeri”.
“Kebetulan saya selaku Kapolres Kota Kotamobagu bersama pak Dandim 1303/BM satu lulusan Akabri angkatan 2001. Nah, kegiatan-kegiatan yang sudah kami lakukan adalah melaksanakan bakti sosial, pemberian bantuan, bakti religi dengan membersihkan tempat-tempat ibadah, merenovasi rumah ibadah dan juga vaksinasi massal yang dilaksanakan pada hari ini,” terang Kapolres Irham.
Ia mengungkapkan, Ada beberapa pola yang digunakan sebagai Daya pikat sehingga masyarakat antusias datang ke Mapolres Kotamobagu diantaranya dengan layanan antar jemput masyarakat.
“Jadi masyarakat diketahui belum di vaksin kami imbau kami ajak, kami jemput setelah di vaksin kami antar lagi
ke rumah masing-masing,” tutur Kapolres Irham.
Yang kedua kata dia, dengan cara pemberian doorprize, berupa paket-paket sembako dengan beberapa pertanyaan-pertanyaan seputar penanggulangan covid-19. Masyarakat yang bisa menjawab pertanyaan yang diajukan dapat membawa pulang paket sembako yang sudah disiapkan.
Kemudian yang ketiga, pihaknya juga menyediakan hiburan live musik, bagi masyarakat pada saat menunggu giliran untuk di vaksin dapat menyumbangkan lagu, untuk sama-sama menghibur diantara peserta vaksinasi.
“Jadi itu yang mengundang antusias masyarakat kota kotamobagu untuk datang vaksinasi di Mapolres Kotamobagu,” imbuhnya.
Kapolres Irham menambahkan sampai saat ini angka capaian vaksin untuk wilayah kota kotamobagu sudah berada di angka 75 persen lebih. Tentunya sesuai apa yang di targetkan oleh pemerintah pusat dengan program vaksinasi nasional, pembentukan Herd Immunity adalah pada angka 70 persen sudah melampaui. Harapannya diakhir tahun bisa mencapai 80 persen dan tahun depan diangka 100 persen.
HEL