KOTAMOBAGU, TAGAR-NEWS.com – Intensitas hujan yang cukup tinggi saat ini perlu adanya kewaspadaan masyarakat guna mengantisipasi segala kemungkinan yang terjadi.
Dampak curah hujan tinggi bisa pada tanah longsor, banjir dan lain sebagainya. Seperti banjir misalnya masyarakat diimbau untuk tidak membuang sampah sembarangan. Sebab sampah yang dibuang disembarang tempat, seperti di selokan bisa berakibat pada tersumbatnya aliran air yang berdampak air meluap sehingga menyebabkan banjir.
Nah, guna mengantisipasi hal tersebut Pemerintah kelurahan Mongkonai, kecamatan kotamobagu barat, kini mengupayakan agar drainase/selokan dapat di benahi.
Lurah Mongkonai, Hadiyati Paputungan Spd, menyebut untuk mengatasi permasalahan banjir du wilayahnya, pemerintah kelurahan telah mengusulkan pembenahan drainase kurang lebih 300 meter
Pembenahan drainasi itu kata dia, berada di wilayah RT 01.
“Pengusulan pembenahan drainase tersebut sudah kami usulkan melalui Musrenbang untuk tahun mendatang,” katanya.
Menurutnya Pembenahan drainase tersebut bertujuan untuk mengantisipasi apabila debit air meningkat saat musim penghujan.
“Disamping itu juga untuk saat ini, kami melakukan kerja bakti membersihkan sampah yang berada di selokan untuk menghindari banjir,” lanjut Hadiyati
Pihaknya juga bersama warga melakukan pembersihan selokan-selokan untuk mengangkat sampah agar tidak terjadi penyumbatan saat terjadi musim hujan. Tak hanya itu saja, pihaknya juga berkoordinasi dengan pemerintah kelurahan lain dalam mengantisipasi permasalahan tersebut.
“Dengan cara seperti ini dapat mengurangi ataupun menghindari penumpukan sampah di drainase/selokan,” ungkapnya
Hadiyati mengimbau kepada warga agar jangan membuang sampah di drainase ataupun selokan untuk mencegah penumpukan.
Diketahui, usulan anggaran pembenahan drainase di RT 01, berkisar Rp 150 jutaan selain itu usulan lainnya dari pemerintah kelurahan mongkonai berupa pembuatan jalan paving blok.
Penulis: Robby