Hukum & Kriminal

Kejari Bitung Gelar Baksos, Bagikan Sembako ke Purnaja dan Panti Asuhan

BITUNG, TAGAR-NEWS.com – Dalam rangka memperingati Hari Bakti Adhayaksa ke-62 dan HUT Ikatan Adhyaksa Dharmakarini ke-22, Kejaksaan Negeri Bitung menggelar Bakti sosial. Kamis 14 Juli 2022.

Baksos ini kepala kejaksaan negeri (kajari) Bitung Frenki Son Laku, SH,MM,MH bersama ketua IAD Ny. Forisa Frenkie Son secara simbolis menyerahkan paket bantuan kepada salah satu Purnaja Jhonson Sengke dikediaman pribadinya.

Selain kepada purnaja, Kajari Frenkie Son Laku bersama Ny. Forisa Frenkie Son juga menyerahkan bantuan ke Panti Asuhan yang ada di wilayah kota Bitung, yakni di Panti Asuhan Suara Kasih yang terletak di Kelurahan Bitung barat satu kecamatan Madidir, kota Bitung, Sulawesi Utara (sulut).

Kajari Frenkie Son Laku mengatakan kegiatan Bakti Sosial ini dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Bhakti Adhyaksa (HBA) ke-62 dan HUT Ikatan Adhyaksa Dharmakarini (IAD) ke XXII Tahun 2022.

“Hari ini kami bersama rombongan dari Kejari Bitung datang untuk memberikan bantuan berupa sembako ke panti asuhan ini dalam rangka HBA dan HUT IAD,” ucapnya.

Kajari Frenkie Son Loku berharap dengan bantuan ini bisa bermanfaat dan terus berkelanjutan sekaligus juga untuk menjaga tali silaturahmi antar sesama.

Turut mendampingi Kajari Bitung dan Ketua IAD, sejumlah Kepala seksi (kasi), staff kejari Bitung dan para pengurus IAD.

 

Penulis: Helmi